Training Manajemen Risiko Kredit Pupuk Indonesia Group

images

Training Manajemen Risiko Kredit Pupuk Indonesia Group

Alvi Dwiantoro P., 27 Jul 2022

Semua organisasi menghadapi faktor dan pengaruh internal dan eksternal yang menimbulkan ketidakpastian dalam pencapaian organisasi. Dampak ketidakpastian terhadap sasaran organisasi tersebut umumnya disebut “risiko”. Organisasi mengelola risiko dengan mengidentifikasi, menilai dan selanjutnya menangani risiko agar masuk ke dalam kriteria risiko yang dapat diterima organisasi.

Lingkungan bisnis saat ini menghadapi berbagai faktor risiko bisnis yang jauh berbeda dengan beberapa dekade yang lalu. Faktor-faktor risiko bisnis tersebut antara lain adalah risiko strategik, risiko operasional, risiko reputasi dan produk perusahaan, risiko legal-kontraktual, risiko sosial-politik, serta risiko finansial. Perusahaan yang gagal dalam mengelola risiko-risiko bisnisnya akan terancam punah, berujung pada pembubaran atau likuidasi usaha.

Dalam rangka meningkatkan kompetensi dan pemahaman karyawan terkait pengelolaan risiko perusahaan, khususnya risiko menurunnya kualitas piutang usaha dalam memberikan fasilitas kredit/pembayaran non kas kepada pelanggan, Pupuk Indonesia menyelenggarakan training Manajemen Risiko Kredit Pupuk Indonesia Group yang dilaksanakan pada 07 – 10 Februari 2022 secara daring melalui zoom meeting yang diikuti oleh perwakilan karyawan dari anak perusahaan Pupuk Indonesia. Dengan narasumber Bapak Toto Prihadi, SE., MM dengan materi berupa laporan keuangan dan manajemen piutang, analisis laporan keuangan (terkait kredit), penggunaan score untuk evaluasi calon pelanggan, penanganan piutang.

Setelah mengikuti training ini, peserta diharapkan dapat memahami pentingnya manajemen risiko khususnya pada manajemen piutang, mengidentifikasi keberadaan dan penyebab munculnya risiko dalam upaya pengembangan bisnis, peserta memahami metode yang digunakan dalam mengidentifikasi menganalisa laporan keuangan terkait kredit, peserta memahami secara garis besar bagaimana melakukan mitigasi risiko kredit.